Selasa, 21 September 2010

Cara setting DNS untuk memblok situs porno via NAWALA PROJECT

Sebagai tindak lanjut dari tulisan saya sebelumnya maka alangkah baiknya apabila saya juga share cara-cara pengaplikasiannya. Tips seperti ini memang sudah sangat banyak di internet namun tidak ada salahnya bagi saya untuk berbagi.

Langsung kita mulai saja.

1. Buka LAN(Local Area Networking) Status. Caranya dengan mendouble klik icon dua PC yang ada di pojok kanan bawah seperti di gambar berikut.
 
2. Buka LAN(Local Area Networking) Properties.



3. Buka Internet Protocol (TCP/IP) Properties




4. Isi DNS Server sesuai dengan data berikut.

 5. Tekan OK dan keluar. Selamat Anda sudah dapat menikmati INTERNET SEHAT by NAWALA PROJECT. Coba Anda buka situs porno apa saja dan apabila gambar di bawah sudah muncul berarti sudah berhasil.

NAWALA PROJECT BUAT TELKOM FLEXINET BEBAS SITUS PORNO

Judul yang saya angkat memang sangat subjektif dan tidak ilmiah apabila diutarakan oleh orang yang awam internet dan akan segera disanggah oleh orang-orang yang dalam tanda kutip "kecanduan" akan hal-hal yang berbau pornografi. Tapi apa yang akan saya tulis ini adalah berdasarkan hasil ujicoba saya selama 2 hari. Hasil ujicoba saya ini memang tidak dapat dijadikan acuan tetapi setidaknya dapat dijadikan masukan apabila kita ingin menyediakan internet murah tetapi berkualitas, dalam artian bebas dari hal-hal yang merusak moral terutama untuk anak-anak.

Seperti kita ketahui, ISP yang satu ini menyediakan paket langganan internet full unlimited dengan tawaran harga yang relatif sangat murah yakni, Rp 2.500/hari, Rp 15.000/hari,dan Rp 50.000/hari. Harga yang murah seperti ini memang cukup wajar mengingat kecepatan download/upload maksimal adalah 153 kbps atau sekelas kecepatan jalur CDMA 1x. Namun dengan diberikannya pembatasan terhadap situs-situs porno tentu ini jadi credit point tersendiri.

Menjelang bulan Ramadhan tahun ini memang pemerintah sedang gencar-gencarnya melakukan upaya pemblokiran situs-situs porno yang ada di dalam maupun luar negeri agar tidak dapat diakses di negara kita. Pemerintah mengimbau kepada semua provider internet di negara kita untuk mematuhi regulasi tersebut. Oleh karena itu saya berkeinginan untuk mencoba menjajal TELKOM FLEXINET sebagai salah satu provider internet di negara kita.

Metode uji coba yang saya lakukan adalah dengan metode sederhana yaitu dengan memasukkan alamat web yang terindikasi merupakan situs porno. Alamat-alamat ini saya dapat dari hasil googling (sebagai pekerja internet) dan juga share dengan teman-teman.

Hasil yang didapatkan adalah semua situs web yang saya kunjungi tersebut langsung diblok oleh page yang secara garis besar bertuliskan "Situs ini kemungkinan mengandung unsur pornografi,kekerasan,dll...... dan jika Anda merasa bahwa situs ini tidak mengandung unsur-unsur diatas silakan untuk mengirimkan email ke alamat...." NAWALA PROJECT

Perlu diketahui tidak semua situs porno memiliki nama yang berhubungan dengan kata-kata SEX,PORN,BOOBS,XXX,COCK,MILF,ADULT,dll. Jadi saya mencoba mencari alamat situs porno tetapi yang tidak mengandung unsur kata diatas. Dan hasilnya sangat mengejutkan bahwa situs-situs tersebut pun diblok oleh mereka.

Dari hasil googling yang saya dapatkan bahwa NAWALA project merupakan karya anak bangsa yang ditujukan untuk melakukan filterisasi situs-situs yang terindikasi mengandung konten porno. Selebihnya dapat membuka http://www.nawala.org. Mereka menggunakan DNS Filtering yang terintegrasi dengan layanan internet TELKOM FLEXINET.

Tentu hal ini sangat positif bagi kemajuan bangsa, karena hal-hal yang berbau pornografi jelas-jelas sangat merusak moral bangsa. Jadi mari kita dukung program pemerintah untuk menuju INTERNET SEHAT.

Rezeki Tambahan

"Rezeki tambahan" Namanya juga pedagang, mendapati pembeli yang menjual kembali barang yang sudah dibeli rasanya biasa. Dan saya ...