Kamis, 19 Januari 2012

Perbedaan MLM : Direct Selling Vs Piramida Money Game



Oke, judul yang gw angkat ini emang sedikit banyak dipengaruhi keinginan gw untuk mencari tahu sebenarnya apa sih itu bisnis MLM (multi Level Marketing)? Kenapa orang-orang sedikit skeptis apabila mendengar bisnis MLM? Dan kenapa pebisnis MLM itu bisa kaya mendadak?

Pertanyaan-pertanyaan itu memang belum bisa gw jawab semuanya, tapi gw akan memulainya dari menjabarkan Apa itu arti Direct Selling? Direct Selling (Penjualan Langsung) adalah : Metode penjualan barang dan/atau jasa tertentu kepada konsumen dengan cara tatap muka di luar lokasi eceran tetap oleh jaringan pemasaran yang dikembangkan oleh Mitra Usaha dan bekerja berdasarkan komisi penjualan, bonus penjualan dan iuran keanggotaan yang wajar.

Direct Selling ini sendiri dapat dibedakan menjadi 2 jenis penjualan,

Single Level Marketing (Pemasaran Satu Tingkat), maksudnya adalah : Metode pemasaran barang dan/atau jasa dari sistem Penjualan Langsung melalui program pemasaran berbentuk satu tingkat, dimana Mitra Usaha mendapatkan komisi penjualan dan bonus penjualan dari hasil penjualan barang dan/atau jasa yang dilakukannya sendiri.
Multi Level Marketing (Pemasaran Multi Tingkat), maksudnya adalah : Metode pemasaran barang dan/atau jasa dari sistem Penjualan Langsung melalui program pemasaran berbentuk lebih dari satu tingkat, dimana mitra usaha mendapatkan komisi penjualan dan bonus penjualan dari hasil penjualan barang dan/atau jasa yang dilakukannya sendiri dan anggota jaringan di dalam kelompoknya.
Sampai disini mudah-mudahan kita sudah sedikit mengenal sistem model penjualan secara MLM. Nah sekarang marilah kita tanyai diri kita sendiri, apakah Anda sekalian ada yang pernah ditawari produk MLM atau diajak gabung menjadi member di sebuah perusahaan MLM? Saya rasa beberapa dari kita sudah mengalaminya.

Gw sendiri pernah diajak untuk mendatangi pertemuan recruiting member baru perusahaan MLM yang sedang naik daun, yakni PT Melia Nature Indonesia (MNI). Perusahaan ini menawarkan produk Propolis yang dijual secara MLM. Kenapa bisa gw bilang naik daun? Karena memang membernya telah terbukti cepat memperoleh kesuksesan instan dalam tempo waktu yang tidak terlalu lama. Setelah gw mendengar paparan dari salah seorang leader MNI, gw tau kalau sistem model MLM yang digunakan adalah model Piramida. Model seperti apakah itu?

Aturan Sistem Piramida

Biaya Pendaftaran keanggotaan berikut paket produk, sangat mahal.
Harga jual produk-produknya juga sangat tinggi, ada yang bisa mencapai lebih dari 10 kali lipat harga produk sejenis dipasaran.
Sistem dilakukan menyerupai Multi Level Marketing, tetapi tidak sama.
Misalnya masing-masing anggota dibatasi hanya boleh merekrut maksimum 2 orang. Dua orang tersebut, rekrut dua orang lain lagi dan seterusnya hingga terbentuk satu piramida juga cara-cara lain yang mirip cara ini, misalnya merekrut max. 3,4,5 anggota.
Satu orang anggota boleh ?membeli? lebih dari 1 keanggotaan (disebut kavling).
Imbalan diberikan berdasarkan tersusunnya satu jaringan berbentuk piramida dengan jumlah orang dalam format tertentu; imbalan bukan berdasarkan presentasi atas volume penjualan dan tidak ada unsur harus memasarkan produk sampai kepada konsumen.
Masa keanggotaan kadangkala berlangsung sangat singkat (hanya sampai dengan terbentuknya suatu format tertentu). Berbeda dengan perusahaan penjualan langsung, dimana anggota dapat aktif minimal 1 tahun atau bahkan seumur hidup.
Program pemasaran (Marketing Plan) skema piramida sangat rumit dan susah dipelajari. Titik berat pada rekruting, bukan pada penjualan.

Lalu apa bedanya dengan DIrect Selling?


1
Sudah dimasyarakatkan dan diterima hampir di seluruh dunia
><
Sudah banyak negara yang melarang dan menindak perusahaan dengan sistem ini, bahkan pengusahanya ditangkap pihak yang berwajib
2 .
Berhasil meningkatkan penghasilan dan kesejahteraan para anggotanya dari level atas sampai level bawah.
><
Hanya menguntungkan bagi orang-orang yang pertama atau lebih dulu bergabung sebagai anggota, atas kerugian yang mendaftar belakang
3 .
Keuntungan/keberhasilan Mitra Usaha ditentukan dari hasil kerja dalam bentuk penjualan/pembelian produk/jasa yang bernilai dan berguna untuk konsumen.
><
Keuntungan/keberhasilan anggota ditentukan dari seberapa banyak ybs merekrut orang lain yang menyetor sejumlah uang sampai terbentuk satu format Piramida.
4 .
Setiap orang hanya berhak menjadi Mitra Usaha sebanyak SATU KALI saja.
><
Setiap orang boleh menjadi anggota berkali-kali dalam satu waktu tertentu, menjadi anggota disebut dengan ?membeli KAVLING?, jadi satu orang boleh membeli beberapa kavling.
5 .
Biaya pendaftaran menjadi anggota tidak terlalu mahal, masuk akal dan imbalannya adalah Starter Kit yang senilai. Biaya pendaftaran tidak dimaksudkan untuk memaksakan pembelian produk dan bukan untuk mencari untung dari biaya pendaftaran
><
Biaya pendaftaran anggota sangat tinggi, biasanya disertai dengan produk-produk yang jika dihitung harganya menjadi sangat mahal (tidak sesuai dengan produk sejenis yang ada di pasaran). Jika seorang anggota lebih banyak merekrut orang lain, maka barulah ybs mendapatkan keuntungan, dengan kata lain keuntungan didapat dengan merekrut lebih banyak anggota, bukan dengan penjualan yang lebih banyak.
6 .
Keuntungan yang didapat Mitra Usaha dihitung berdasarkan hasil penjualan dari setiap anggota jaringannya
><
Keuntungan yang didapat anggota dihitung berdasarkan sistem rekruting sampai terbentuk format tertentu.
7 .
Jumlah orang yang direkrut anggota tidak dibatasi, tetapi dianjurkan sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing.
><
Jumlah anggota yang direkrut dibatasi. Jika ingin merekrut lebih banyak lagi, ybs harus menjadi anggota (membeli kavling) lagi.
8 .
Setiap Mitra Usaha sangat tidak dianjurkan bahkan dilarang menumpuk barang (Inventory Loading) karena di dalam jualan langsung yang terpenting adalah produk yang dibeli bisa dipakai dan dirasakan khasiat/kegunaannya oleh konsumen
><
Setiap anggota dianjurkan untuk menjadi anggota berkali-kali dimana setiap kali menjadi anggota harus membeli produk dengan harga yang tidak masuk akal. Hal ini menyebabkan banyak sekali anggota yang menimbun barang dan tidak dipakai.
9 .
Program pembinaan Mitra Usaha sangat diperlukan agar didapat anggota yang berkualitas tinggi.
><
Tidak ada program pembinaan apapun juga, karena yang diperlukan hanya rekruting saja.
10 .
Pelatihan produk menjadi hal yang sangat penting, karena produk harus dijual sampai ke tangan konsumen.
><
Tidak ada pelatihan produk, sebab komoditas hanyalah rekrut keanggotaan. Produk dalam sistem ini hanyalah suatu kedok saja.
11 .
Setiap up line sangat berkepentingan dengan meningkatnya kualitas dari para downlinenya, kesuksesan seorang Mitra Usaha dapat terjadi jika downlinenya sukses. Keberhasilan upline ikut ditentukan dari keberhasilan down line.
><
Para up line hanya mementingkan rekruting orang baru saja. Apakah downline berhasil atau tidak, bukanlah merupakan perhatian dari upline
12 .
Merupakan salah satu peluang berusaha yang baik dimana setiap Mitra Usaha harus terus melakukan pembinaannya untuk jaringannya. Tidak bisa hanya menunggu
><
Bukan merupakan suatu peluang usaha, karena yang dilakukan lebih menyerupai untung-untungan , dimana yang perlu dilakukan hanyalah ?membeli kavling? dan selanjutnya hanyalah menunggu


Dari sini bisa Anda simpulkan manakah tipe MLM yang sebenarnya? Yang jauh dari unsur permainan uang semata tanpa mengindahkan asas muamalah secara Islam?

Gw akan mencoba meneruskan tulisan ini pada kesempatan selanjutnya.

sumber : http://www.apli.or.id/

4 komentar:

  1. Gan, bisnia MLM yang sudah menjajah Indonesia lbih dr 35th systemnya sama yang Agan jelaskan diatas tpi yang saya tau d PT. Melia Nature Indonesia jauh sangat berbeda, system PT. Melia Nature Indonesia sangat revolusioner dan berpihak kepada member-membernya :
    1. PT. MNI menganut paham bisnis yang sangat tua yaitu modal sekecil-kecilnya dan mendapat untung sebesar-besarnya, jika PT. MNI merugitakan banyak orang maka dari dulu sudah di gusur oleh pihak yang berwenang.
    2. PT. MNI menurut saya adil karena member dibatasi 10 kiri - 10 kanan jd meskipun saya bergabung 3th tp cma bergabung 1 unit bisnis maka maksimal 850rb/hr, tp downline saya bergabung 1th bergabung 7unit bisnis maka pndapatan mereka 5.950rb/hr apakah kira2 hanya yang lebih dulu bergabung yang kaya duluan? jawaban saya tidak.
    3. Keuntungan member PT. MNI tidak dibatas oleh perusahaan tapi member sendiri yag membuat batasan. tidak ditentukan seberapa banyak reksuitmen downline tp seberapa banyak membeli unit bisnis.
    4. Member PT. MNI hanya mengeluarkan modal/mendaftar 1X seumur hidup, yag relatif kecil, tidak ada daftar ulang & tidak ada belanja ulang (tutup point)
    5. Biaya pendaftaran menjadi anggota di PT. MNI tidak terlalu mahal hanya 30rb, masuk akal dan imbalannya adalah Starter Kit yang senilai, kartu member, brosur dan website pribadi. pembelian product dilakukan adalah syarat untuk menentukan hak unis bisnis member. harga produk lebih murah dari pasaran (tidak ada MArkup harga)
    6. di PT. MNI Keuntungan yang didapat Mitra Usaha didapat dari tiga macam bonus 1. Bonus Sponsor (Bonus mengajak) 2. Bonus Leadership (perkembangan) dibatasi maksimal 10 kiri - 10 kanan 3. Bonus unilevel (generasi), kalo MLM yang menganut piramida sempurna biasanya ada tutup point/belanja ulang, itu bisnis MLM yang menyesatkan.
    7. kewajiban semua member PT. MNI hanya 2 orang member = 1 kanan - 1 kiri (Binari/ bina kanan bina kiri) sukseskan kanan - sukseskan kiri maka anda/upline sukses.
    8. di PT. MNI product di anjurkan supaya dipakai sendiri karena PT. MNI menawarkan 3 solusi 1. Solusi kesehatan (dengan productnya Propolis & Melia Biyang) untuk di konsumsi sendiri bukan untuk dijual 2. Solusi Kebebasan Finansial (Marketing Plan yang sangat revolusioner) 3. Solusi Eksistensi kemanusiaan, Kepemimpinan, persahabatan & kekeluargaan.
    9. Program pembinaan Mitra Usaha/member sangat diperlukan dan sudah disediakan oleh PT. MNI agar didapat anggota yang berkualitas tinggi, Pembinaan member adalah bagian dari ESN100% (Excellent Strategy of Network) 20% Home Prospek 20% Home Sharing 20% OPP 20% Training 20& Meeting Leader.
    10. di PT. MNI Pelatihan produk dilakukan saat OPP, Home Prospek & New Member Training.
    11. di PT. MNI Setiap up line sangat berkepentingan dengan meningkatnya kualitas dari para downlinenya, kesuksesan seorang Mitra Usaha dapat terjadi jika downlinenya sukses. Keberhasilan upline ikut ditentukan dari keberhasilan down line.
    12. Merupakan salah satu peluang berusaha yang baik dimana setiap Mitra Usaha harus terus melakukan pembinaannya untuk jaringannya. Tidak bisa hanya menunggu, ESN 100% trust to upline/leader, sukses menunggu Anda...DAHSYAAAATT

    BalasHapus
  2. Saya sependapat dengan juragan admin untuk beberapa hal, dalam arti bahwa memang tidak semua MLM atau DIrect Selling itu bermasalah, karena kedua sistem penjualan itu merupakan metamorposis dari sistem penjualan yang selama ini terjadi.

    Masalahnya sebetulnya bukan pada sistem penjualannya apakah dengan barter, penjualan lewat jaringan distribusi, penjualan lewat direct selling (MLM), ataupun era sekarang dengan adanya internet marketing, namun menurut hemat kami sah atau halal haramnya sebuah usaha adalah sangat tergantung dari barang/jasa yang dijualnya, tergantung dari cara menjualnya, tergantung dari sistem bagi hasilnya, apakah haram atau tidak, apakah mengandung riba atau tidak.

    Jika selama itu, barang dan cara penjualan tidak menyalahi aturan hukum negara atau syar'i, maka menurut hemat kami itu bisa dikatakan sah dan halal, dan jika tidak maka sebaliknya.

    Nah, pada kesempatan yang baik ini perkenankan saya bertanya sekaligus sharing info apakah bisnis mega trend IT Video Communication (barang berjenis jasa IT) dengan cara Direct Selling yang sekarang saya geluti yaitu “TALK FUSION” merupakan bisnis yang tidak sah atau pun haram?

    Begini informasinya :

    Bisnis TALK FUSION baik produk dan sarananya setara dengan bisnis teknologi informasi (IT) yang salah satunya adalah google, youtube, facebook, BBM-an, SKYPe, Tweeter, dll.
    Di google, youtube, ataupun lainnya, kita mayoritas orang Indonesia cenderung hanya sebagai pengguna setia dari kemajuan IT tersebut, mungkin karena gratis, namun bagi pemiliknya seperti Carlos Slim Hellu (Telmex), Bill gate (Microshop), Lowrence Ellison (Oracle), Sergey Brin dan Larry Page (Google), Mark Elliot Zuckerberg (Facebook, anak terkaya didunia), kesetian kita sebagai pengguna google, youtube, membuat mereka menjadi orang-orang terkanya di dunia, karena dibalik kemudahan menjadi user yang mereka berikan, ada peluang usaha besar yang sdang mereka tangkap yaitu mendapatkan pembayaran iklan berbayar yang tarifnya sangat mahal.

    Pada bisnis TALK FUSION ini kita sebagai user dan member sudah tentu akan mendapatkan keuntungan finansial ilustrasinya sebagai berikut, ....... dengan invest Rp 4 jutaan di TALK FUSION anda punya kesempatan meraih Rp.100 jt dalam 1 bulan, investasi 10 jutaan dapat meraih untung Rp. 1 miliar sebulan, investasi Rp. 20 jt dapat meraih keuntungan Rp. 3 Miliar. Balik Modal atau BEP cukup dengan waktu 1 minggu, kesananya kita tinggal konsisten, kredibel, integritas, mengikuti system tuntunan yang jelas, dan memberi solusi kepada sesama, sudah pasti kita semua dan anda semua akan menerima keuntungan dan siap-siap menjadi orang yang berkelimpahan rizki dan jangan lupa banyak-banyak beramal, .....sebagai pelipat ganda rezeki anda.

    Orang pribumi seperti saya, selalu menjadi pengguna, pemakai, dan tidak merasakan manfaat finansial langsung dari adanya perubahan IT, mulai dari morse, telpon rumah, pager, sms dan hp, internet dan email, android, ................ Orang pribumi, praktis hanya sebagai pengguna ......... …….Sedih deh aku.........

    Yang ingin bergabung dalam bisnis Talk Fusion, khususnya di JABOTABEK, silahkan kontak saya,
    acepsd@gmail.com
    0818800106
    081286161199
    PIN BB : 2A59850B
    domisili saya di Jakarta (tempat kerja) Bekasi (Tempat tinggal)

    Sekali lagi jangan ditunda-tunda, IKAN SEPAT IKAN GABUS IKAN LELE, makin cepat makin bagus tidak bertele-tele, cara dan teknik menuju sukses dalam bisnis ini akan kami transfer kepada anda semua setelah anda bergabung dengan team kami, siap siap menjadi pribadi yang sukses, percaya diri, berkelimpahan Rizki, dan banyak beramal,.......Allahuakbar.

    BalasHapus
  3. saya mendukung semua MLM/network marketing..intinya network marketing merupakan salah satu cara membangun aset bersistem,maksudnya jika aset itu ditinggalkan 2-3 th tetap memberikan income(passive income) bahkan ada yg tidak terbatas incomenya..karena pendidikan ini penting untuk dipelajari,banyak MLM yg pelakunya tumbang alias muntaber(mundur tanpa berita) karena tidak mengerti alasan kenapa network marketing.nah untuk megetahui alasannya ada di
    http://aolcousticskincare.tumblr.com/post/74816774852/gunakan-otak-kanan-ketika-memulai-bisnis-kerja
    mudah2an bermanfaat,salam sukses

    BalasHapus

Anda dapat memberikan saran dan kritik untuk pengembangan saya dan blog ini kedepan.

Rezeki Tambahan

"Rezeki tambahan" Namanya juga pedagang, mendapati pembeli yang menjual kembali barang yang sudah dibeli rasanya biasa. Dan saya ...